Knowledgebase

Cara Generate CSR Melalui cPanel Print

  • 0

Jika Anda menggunakan layanan web hosting dengan cPanel, untuk melakukan generate CSR bisa dilakukan melalui cPanel dengan mudah, berikut langkah-langkahnya:

  • Silahkan Loginke cPanel menggunakan username dan password cPanel anda
  • Lalu Cari menu Security, pilih SSL/TLS

  • Setelah masuk SSL/TLS ada beberapa pilihan seperti CSR, Private Keys (KEY), Certificates (CRT) dll.
    Klik bagian 
    CSR (Generate, view, or delete SSL certificate signing request)
  • Isikan nama domain dan City upada form

    1. Key: Pilih 2048 bit
    2. Domains: Isikan www.domainanda.com
      (contoh: www.plasawebhost.com)
      bila Anda membeli SSL wildcard , pengsisian nama domain harus diisi dengan *.domainanda.com (contoh *.plasawebhost.com)
    3. City: Nama kota
    4. State: Nama Provinsi
    5. Country: Negara
    6. Company: Nama perusahaan
    7. Company Division: Divisi pada Perusahaan Anda
    8. Email: Email yang untuk memverifikasi kepemilikan domain
    9. Passphrase: Anda bisa mengosongkan kolom ini.
    10. Description: bisa dikosongkan.
  • Langkah terakhir klik Generate
  • CSR dan private key berhasil dibuat

Was this answer helpful?
« Back